PSMTI Gelar Donor Darah Untuk Bantu Pasien di RSUD Bima - Kabar Bima - Portal Berita Bima Terbaru

Header Ads

PSMTI Gelar Donor Darah Untuk Bantu Pasien di RSUD Bima

Kota Bima, KB.- Memasuki tahun ke-3 sejak tahun 2016, Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kota Bima melakukan aksi kemanusiaan, dengan menggelar kegiatan donor darah di Lapangan Serasuba, Sabtu (31/03/2018) pagi.

Kegiatan Donir Darah di Lapangan Serasuba.
Aksi sosial yang dibuka sejak pukul 08.30 wita hingga siang hari tersebut, mendapat respon positif dan antusias warga. Hanya dalam tempo 3 jam, jumlah warga yang melakukan aksi donor dara hampir mencapai  200 orang.

Ketua PSMTI Kota Bima, Whindra mengatakan, kegiatan ini merupakan aksi sosial untuk membantu masyarakat yang saat ini masih banyak membutuhkan darah.

“Aksi ini merupakan program sosial PSMTI yang rutin digelar setiap tahun,” ujarnya.

Whindra menjelaskan, aksi sosial ini terus dijalankan agar masyarakat umum lainnya dapat ikut bersama membantu mendonorkan darahnya. Apalagi saat ini kebutuhan akan darah di rumah sakit, mencapai 600 kantong dalam sebulan.

“Digelarnya kegiatan donor darah, untuk menggugah semangat masyarakat untuk mendonorkan darahnya. Sekaligus untuk meringankan beban pasien, yang sangat membutuhkan darah,” katanya.

Whindra menambahkan, dalam menggelar kegiatan tersebut pihaknya juga bersinergi bersama pihak lain untuk bersama-sama melakukan donor darah.

“Hari ini kami mendapat dukungan dari berbagai pihak organisasi dan BUMN, yang turut menyumbangkan setetes darah untuk menyelamatkan nyawa manusia. Diantaranya rekan-rekan Media, TNI, Polri, BUMN dan beberapa organisasi keagamaan,” tambahnya. (KB-04)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.