Peduli Kesehatan Masyarakat Pesisir, DKP Berikan Pengobatan Gratis dan Penyuluhan Kesehatan - Kabar Bima - Portal Berita Bima Terbaru

Header Ads

Peduli Kesehatan Masyarakat Pesisir, DKP Berikan Pengobatan Gratis dan Penyuluhan Kesehatan

Bima,KB.- Pemerintah Kabupaten Bima, Melalui Dinas Kelautan dan Perikanan yang didukung oleh Dinas Kesehatan, melaksanakan kegiatan penyuluhan kesehatan dan Pengobatan Gratis. Kegiatan tersebut berlangsung di Dusun Palikajan Desa Laju Kecamatan Langgudu Kabupaten Bima. 

Selain memberikan penyuluhan kesehatan dan pengobatan gratis yang diprakarsai oleh Dinas Kelautan dan Perikanan selaku Dinas terkait yang bertanggungjawab terhadap masyarakat nelayan atau petani tambak yang perada di Pesisir pantai Langgudu, juga dilaksanakan penyuluhan  Narkoba oleh BNNK Kabupaten Bima, dan juga penyuluhan tentang perlindungan atau kekerasan terhadap anak, oleh Ketua Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kabupaten Bima, Hj. Rostiati Dahlan.

"Kegiatan pengobatan gratis dan penyuluhan kesehatan ini, diprakarsai oleh Dinas Kelautan yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dalam hal ini Puskesmas Langgudu yang dipimpin kepala Puskemas Langgudu ibu Najmah bersama Dokter Martika Isti Wulandari bersama timnya. Harapannya, masyarakat bisa hidup sehat sebagai nelayan, dan anak-anak bisa tumbuh sehat," jelasnya usai kegaitan, Kamis (08/08/2019).

Pada kesempatan itu, Dinas Kelautan dan Perikanan juga membagikan garam Beryodium, kepada masyarakat setempat, agar masyarakat atau anak-anak di dipesisir bisa tumbuh sehat dan terhindar dari Stunting. Stunting adalah sebuah kondisi di mana tinggi badan seseorang jauh lebih pendek dibandingkan tinggi badan orang seusianya. Penyebab utama stunting adalah kekurangan gizi kronis sejak bayi dalam kandungan hingga masa awal anak lahir yang biasanya tampak setelah anak berusia 2 tahun.

"Untuk itu perlu nutrisi atau protein dengan  kansumsi ikan dan garam beryodium,"tuturnya.

Kegiatan pengobatan gratis dikuti 120 orang, yang berasal dari Palikajan atau masyarakat Desa Laju pada umumnya. 

Agenda kedua, selain kegiatan tersebut, DKP juga memasang papan himbauan untuk tidak melakukan penebangan terhadap hutan bakau yang ada di wilayah tersebut, di tiga titik  yakni di Desa Laju, Doro OO dan Desa Wawo Rada.

"Masyarakat dihimbau agar melindungi hutan bakau, karena hutan bakau di lokasi ini hampir punah ditebang oleh tangan-tangan jahil. Hutan Bakau sangat bermanfaat dalam kelestarian lingkungan pesisir, kelestarian laut, untuk tempat menetasnya ikan ikan, dan juga penahan gelombang terhadap abrosi laut," urainya. (KB-01)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.