Gorong-Gorong Menyempit, Air Meluap ke Jalan - Kabar Bima - Portal Berita Bima Terbaru

Header Ads

Gorong-Gorong Menyempit, Air Meluap ke Jalan

Kota Bima, KB,- Musim hujan Beberapa hari terakhir ini membuat jalan lintas cabang empat lampu merah penatoi, tepatnya sebelah timur kantor Walikota Bima selalu tergenang oleh air.

Tergenangnya air tersebut disebabkan oleh menyempitnya lubang gorong-gorong yang ada diseputaran jalan tersebut. Lubang gorong-gorong yang menyempit itu membuat air yang ada, tidak bisa mengalir dengan lancar, lalu meluap ke badan jalan dan menggangu pengguna jalan. 

"Penyebab air meluap ini hanya penyempitan gorong-gorong saja," ujar Kabid SDA Dinas PU Kota Bima Asrarudin, Rabu (08/03/2017) kepada kabarbima.com

Tapi kata dia, proyek gorong-gorong ini bukan milik Pemerintah Kota Bima, tapi milik Pemerintah pusat melalui dana APBN, jadi sulit kalau dilakukan pembongkaran.

"Kita tidak bisa melakukan pembongkaran karena bukan kewenagam kita, yang punya wewenang soal ini hanya pemerintah pusat dan propinsi karena proyek ini milik mereka,"tuturnya.

Jadi lanjut dia, terkait masalah ini pihaknya tidak ada masalah karena persoalan ini milik pemerintah pusat.

"Kami sebagai dinas tehnis hanya melakukan yang terbaik agar air tidak lagi tergenang,"tuturnya.

Tambah dia, agar air tidak  lagi tergenang pihaknya melakukan Upaya pembongkaran di bahu jalan sebelah kiri.

"Pembongkaran bahu jalan tersebut dilakukan agar air yang tergenang bisa langsung masuk ke gorong-gorong,"bebernya.

Dikatakannya, Kejadian seperti ini sebulmnya tidak pernah terjadi dan baru kali ini saja.Tapi mudah-mudahan dengan di bongkarnya sedikit bahu jalan tersebut bisa mengurangi debit air yg tergenang. (KB-04)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.