Diskoperindag Beri Teguran Keras Terhadap Bolly - Kabar Bima - Portal Berita Bima Terbaru

Header Ads

Diskoperindag Beri Teguran Keras Terhadap Bolly

Kota Bima,KB.- Terkait Kasus dugaan penipuan harga di Bolly Departement Store, Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kota Bima,sesuai janjinya Kamis (20/07/2017) lalu, sudah turun melakukan Kroscek Harga barang yang ada di Bolly.

"Setelah pemberitaan di media beberapa kali, keesokan harinya kami langsung turun kroscek harga yang ada  di Bolly," ujar Plt Diskoperindag Kota Bima Nurjanah S.Sos saat di Konfirmasi Oleh Kabar Bima via Seluler, Senin. (24/07/2017).


Setelah turun krosek, ternyata perbedaan harga barang di barcode dengan harga di kasir itu murni kesalahan pihak Bolly. Hal itupun sudah diakui pihak Bolly dan melalui managernya mereka sudah minta maaf.

"Pihak Bolly mengakaui kesalahannya dan mereka sudah meminta maaf pada kami dan berjanji tidak akan mengulangi kesalahan itu,"tutur mantan Camat Rasanae Barat itu.
Selain turun untuk krocek harga barang,pihaknya juga sudah memberikan teguran keras terhadap Bolly, yang sudah melakukan perbuatan merugikan konsumen.

"Kami sudah berikan teguran dan pembinaan terhadap Bolly agar tidak melalukan perbuatan yang melanggar aturan Perdangan dan juga merugikan orang lain. Setiap  harga  barang  yang di jual itu harus sesuai dengan harga yang ada kasir, "jelasnya.

Tambah dia, perbuatan Bolly ini sudah jelas merugikan Konsumen dan persoalan ini perlu ditindak dan ditegur.

"Saat ini kami hanya memberikan teguran dan jika perbuatan ini diulangi, maka bukan lagi teguran yang kami berikan melainkan ijin usahanya yang kami cabut,"tegasnya. (KB-04)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.