Sampah di Sungai Padolo, DLH akan Turun Bersihkan - Kabar Bima - Portal Berita Bima Terbaru

Header Ads

Sampah di Sungai Padolo, DLH akan Turun Bersihkan

Kota Bima, KB.- Pada edisi yang diberitakan kabarbima.com sebelumnya, warga lingkungan Sigi Kelurahan Paruga Kota Bima menyoroti sungai Padolo yang kotor, bau dan juga dipenuhi dengan sampah.


Setelah pemberitaan itu, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bima langsung tutun melihat kondisi sungai Padolo.


"Soal sampah di sungai Padolo kita sudah turun survei. Dan hasil survei itu, kita akan lalukan kegiatan bersih-bersih sungai pada momen 17 agustus nanti,"ujar Kepala DLH Kota Bima Drs.H.Fahruranzi saat dikonfirmasi via seluler, Rabu (08/08/2018).

Kata dia, sebenarnya soal sungai itu bukan wewenang DLH, tapi wewenang Balai Wilayah Sungai (BWS) dan Bidang Pengairan Dinas PUPR. Tapi karena ini menyangkut sampah, juga menjadi tanggungjawab DLH.

Hanya saja lanjut dia, persoalannya sekarang, gimana caranya mengeluarkan sampah di sungai. Dan juga masyarakat harus punya kesadaran agar tidak membuang sampah di sungai.

"Percuma kan kalau kita bersihakan, sementara masyarakat tetap membuang sampah ke sungai, kan sia-sia saja,"kata dia.

Dikatakannya, persoalan ini ada dua hal yang harus diketahui, pertama kenapa masyarakat membuang sampah di sungai ini apa alasanya? apakah memang pelayanan pemerintah yang kurang maksimal, atau memang masyarakat yang tidak punya kesadaran.

"Kalaupun pelayanan kita kurang, kita akan benahi dan bila perlu kita akan tambah satu lagi armada motor tiga roda untuk mengangkut sampah, sehingga masyarakat tidak perlu lagi membuang sampah di sungai,"katanya.

Perlu diketahui kata dia, di Kelurahan Dara ada 4 motor tiga roda yang disiapkan untuk mengangkut sampah, dan motor ini sengaja dipersiapkan untuk kebutuhan masyarakat.

"Kalau motor tiga roda masih kurang, kita akan tambah satu lagi, biar masyarakat tidak membuang sampah lagi di sungai,"tuturnya.

"Persoalan ini nanti kita akan diskusikan bersama masyrakat. Saya siap hadir jika diundang untuk melakukan diskusi dengan masyrakat,"inginnya.

Dia menghimbau kepada masyarakat agar tidak boleh melakukan kebiasaan dengan membuang sampah di sungai dan BAB di Sungai. (KB-04)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.