Rafidin : Apa Indikator Keberhasilan Dinda-Dahlan ? - Kabar Bima - Portal Berita Bima Terbaru

Header Ads

Rafidin : Apa Indikator Keberhasilan Dinda-Dahlan ?

Bima, KB.-  Perbincangan masalah keberhasilan Pemerintah Daerah Kabupaten Bima, selama dipimpin Dinda-Dahlan menjadi santapan lezat yang disodorkan kepada publik ditengah wabah covid 19 sekarang ini. Dari data hasil survei Poltracking menunjukan anggka kepuasan masyarakat terhadapa kepemimpinan Dinda - Dahlan sebanyak 60.8 porse. Meski lembaga survei tersebut telah merilis hasil surveinya, namun sebagian orang menganggap itu data fiktif.


Rafidin, Sos
Salah satunya pimpinan Fraksi PAN DPRD Kabupaten Bima, Rafidin, Sos, yang mempertanyakan dimana letak keberhasilan Dinda-Dahlan selama memimpin daerah. Sebab menurutnya, dari sekian banyak sektor pembangunan tidak ada perubahan signifikan, apalagi angka kemiskinan.

"Apa saja indikator keberhasilan Dinda," ujarnya, Rabu (06/05/2020).

Kata dia, dimana letak kepuasan masyarakat, sedangkan di setiap bidang tidak ada pembangunan yang menonjol. Baik itu di bidang pariwisatanya, ekonomi, pendidikan dan lainnya.

"Yang terlihat itu cuman Taman Panda saja, lalu dimana letak keberhasilannya" katanya.

Dia melanjutkan, dari sekian banyak item pembangunan daerah, tidak ada output yang benar-benar sampai kepada masyarakat. Terlebih rencana pembangunan Masjid Raya pun dinilainya tidak terlalu urgensi.

"Lebih urgensi penanganan covid 19 ketimbang itu, karena masjid di dekat kantor Pemda sudah banyak," sebutnya.

Ditambahkannya, sektor pembangunan Dinda-Dahlan hanya untuk kepentingan politik semata. "Jadi bukan untuk kepentingan masyarakat atau untuk Bima Ramah ini," imbuhnya. (KB-07)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.