Bahas Strategi Kemajuan Daerah, Komunitas Institute For Muslimah Hadirkan Direktur La Rimpu - Kabar Bima - Portal Berita Bima Terbaru

Header Ads

Bahas Strategi Kemajuan Daerah, Komunitas Institute For Muslimah Hadirkan Direktur La Rimpu

 Bima, KB.- 11 Maret 2021

Komunitas “Institute For Muslimah” hadirkan Direktur “La Rimpu” bahas Strategi Pemberdayaan Komunitas untuk Kemajuan Daerah

8 Maret 2021, merupakan Hari Perempuan Sedunia. Isu perempuan dan peradaban menjadi salah satu topik terhangat yang diperbincangkan. 


Semakin tinggi pendidikan seorang perempuan, ia akan melahirkan anak yang pintar dan cerdas. Semakin sehat seorang perempuan, kemampuan dan kapasitas dirinya dapat dikontribusikan untuk kemajuan bangsa. 


Oleh karena itu diwaktu yang bersamaan, Komunitas “Institute For Muslimah” dengan menggandeng Differenza Unity dan Youth For Indonesia sebagai media partner menyelenggarakan acara Sharing Sesion dengan mengundang Direktur La Rimpu sebagai pembicara.


Pada kesempatan tersebut, Atun Wardatun, M.Ag., MA., Ph.D, Direktur La Rimpu menyampaikan bahwa Perempuan punya potensi yang sangat besar yang dilahirkan bersamaan dengan fitrah yang diberikan. Kenali potensi yang dititipkan, termasuk tahu mengenai kelebihan dan kekurangan. 


"Isi kekurangan dengan ilmu pengetahuan. Senantiasa berproses dan mulai tingkatkan kualitas diri. Insya Allah dari diri akan memberikan efek pada keluarga, hingga pada akhirnya memberikan pengaruh ke sesama masyarakat dan negara," ujarnya.


Kegiatan ini diikuti oleh pemuda yang kebanyakan berasal dari Bima, NTB dan tak sedikit pula yang berasal dari luar Bima. Beliau berharap dengan adanya gerakan - gerakan seperti ini menjadi awal dari kebaikan untuk Dou Labo Dana. 


“Kita jangan menutup diri dari kontrol sosial, itu yang saya kira sudah semakin longgar pada anak muda sekarang ” tuturnya.


Sementara itu, Tiara Shafira, Inisiator Institute For Muslimah mengatakan bahwa jumlah peserta yang hadir sudah cukup banyak dan antusias untuk menimba ilmu dari acara sharing sesion ini. 


“Dengan diadakannya acara ini, diharap dapat membangun kepercayaan diri dan kapasitas para pemuda khususnya perempuan Bima untuk dapat aktif berperan di berbagai bidang,” ujarnya. (KB-07)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.