Karang Taruna Desa Wora, Bantu Korban Kebakaran Di Sape - Kabar Bima - Portal Berita Bima Terbaru

Header Ads

Karang Taruna Desa Wora, Bantu Korban Kebakaran Di Sape

Bima, KB.- Pasca kebakaran yang menghanguskan 63 unit rumah di Desa Naru Barat Kecamatan Sape Kabupaten Bima, hingga kini bantuan terus berdatangan. Kali ini, keluarga besar Karang Taruna Desa Wora, Kecamatan Wera, salurkan bantuannya untuk warga korban kebakaran.

Ketua Karang Taruna Desa Wora, Defi Sofiyan, membantu korban kebakaran sama saja membantu diri pribadi untuk dihari nanti. Kata dia, sudah menjadi kewajiban bagi yang lain, untuk menolong sesama manusia yang sedang membutuhkan.

"Ini kewajiban kita bersama, saling membantu. In Syaa Allah jadi amalan jariah," ujarnya, Senin (25/10/2021).

Adapun bantuan tersebut, berupa sembako dan pakaian-pakaian layak pakai. Bantuan tersebut didapatkan disalurkan langsung ke lokasi kebakaran.

"Alhamdulillah, kami bisa membantu korban kebakaran, walau ini tidak seberapa, tapi paling tidak bisa meringankan beban keluarga kita yang menjadi korban kebakaran," tuturnya.

Untuk diketahui publik, hingga saat ini korban kebakaran di Desa Naru Barat Kecamatan Sape Kabupaten Bima masih membutuhkan bantuan dari berbagai kalangan. Selain itu, perkiraan pembangunan kembali rumah para korban sekitar Rp. 4 Miliar lebih, berdasarkan data dari pemerintah atau BPBD Kabupaten Bima. (KB-07)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.