Bupati Bima Puji Dekorasi Panggung MTQ Ke- XXXI Tingkat Kabupaten Bima
Bima, KB.- Bupati Bima Hj.Indah Dhamayanti Putri SE, secara resmi membuka pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Bima ke XXXI dipusatkan di Lapangan Semangka Naru Kecamatan Sape Senin malam,7/11/2021.
Hadir dalam acara tersebut yaitu, Wakil Bupati Bima, Sekda selaku ketua panitia pelaksana tingkat Kabupaten Bima, Asisten, Staf Ahli, Kabag Lingkup Setda Bima, Ketua MUI, Kemenag Kabupaten Bima, Dewan Hakim dan dewan juri, Ketua DPRD Kabupaten Bima, Polri, TNI, Kepala-Kepala Desa beserta jajarannya, tokoh agama, alim ulama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda segenap peserta dan masyarakat.
Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Puteri SE dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih atas kerja keras seluruh masyarakat sape dan Lambu membangun Dekorasi panggung yang sangat megah dan indah.
Kata Umi Dinda sapaanya, Kabupaten Bima memiliki stok Qori dan Qoriah terbaik, yang nantinya bisa kita andalkan untuk mengharumkan nama Bima RAMAH di kanca regional dan nasional.
“Melalui Musabaqah Tilawatil Qur’an ke- XXXI Tingkat Kabupaten Bima, semoga senantiasa menjadikan nilai-nilai Islam yang tetap di Ridhoi Oleh SWT. Sayangilah Dana Mbojo dengan Prilaku dan akhlak yang baik sesuai ajaran Aaagama Islam,”ucap ibu dua anak ini.
Ia menambahkan, membangun daerah bukan saja dari segi infrastruktur, akan tetapi membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang punya Aqidah yang menyintai dan memahami isi kandungan Al- Qur’an sangat perlu.
“Untuk itu, diharapkan kepada seluruh lapisan masyarakat Sape untuk selalu mengedepankan kebersamaan dan semangat gotong – royong,” pungkasnya. (KB-01)
Tidak ada komentar