Kaur Lantas Gantikan Kapolsek Soromandi - Kabar Bima - Portal Berita Bima Terbaru

Header Ads

Kaur Lantas Gantikan Kapolsek Soromandi

Bima, KB.- Aksi demonstrasi blokir jalan yang berlangsung depan Polsek Soromandi beberapa waktu lalu rupanya berimbas pada jabatan Kapolsek Soromandi, Ipdu Zulkifli. Buktinya, beberapa hari lalu surat tugas Kapolres Bima Kabupaten, AKBP.Heru Sasongko mengangkat Ipda Feddy menggantikan posisi Zulkifli yang diberi tugas baru sebagai Kaur Lantas Polres Bima.



Lebih kurang dua tahun berjalan Ipda Zulkifli melaksanakan tugas sebagai Kapolsek Soromandi. Alhasil, selama bersangkutan tugas di Soromandi, nyaris tak ada warga Soromandi di tujuh desa yang dijebloskan dalam penjara, kecuali kasus narkoba di Desa Sampungu ( telah putus) dan kasus  pencurian HP di Dusun Nggeri Desa Kananta yang sampai sekarang dalam proses persidangan. Itu membuktikan bahwa Zulkifli mampu menjadi pengayom, pelindung dan penasehat bagi warga Soromandi.

Camat Soromandi Zulkifli,M.Hum mengaku bangga dengan kepribadian mantan kapolsek Soromandi Ipda Zulkifli, karena sangat komunikatif dan selalu ada ditengah kehidupan masyarakat.”Pak Zul itu orang baik dan kami kehilangan sosok seperti beliau di soromandi ini,” tukasnya.

Soal demonstrasi kemarin kata camat, diyakini tidak ada kaitan dengan mutasi sekarang, sebab mutasi dan rotasi dalam birokrasi apalagi di kubu polri itu hal yang biasa.”Saya yakin tidak ada kaitan dengan demo blokir jalan  kemarin. Itu keputusan atasan pak Zul. Dan saya pun dapat informasi pak Zul akan dipromosi di jabatan bagus di Polres ke depan,”tukasnya.

Sementara Ipda Feddy mengaku telah mendapat tugas baru sebagai Plt Polsek Soromandi.”Mohon do,a dan dukungan semua pihak terutama pak Camat Soromandi, anggota dewan, juga tokoh penting lain di soromandi, agar soromandi menjadi wilayah kecamatan yang aman dan terkendali,” harapnya.(KB-03)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.