Walikota Bima Janji Prioritaskan Hotmix Jalan Lingkungan Salata
Kota Bima, KB.- Walikota Bima, H. Muhammad Lutfi, SE berjanji akan memprioritaskan hotmix jalan lingkungan yang ada di Kelurahan Jatiwangi Kecamatan Asakota pada awal tahun 2020 mendatang.
Warga Salata, saat gotong royong perbaikan jalan lingkungan secara swadaya. |
Janji Walikota Bima tersebut diutarakannya, untuk menjawab desakan warga Lingkungan Salata (Salama-Tato) yang meminta jalan lingkungan sepanjang 1 KM lebih dengan lebar 3 Meter yang berada di RT. 11 RW 04 Kelurahan Jatiwangi.
Jalan lingkungan tersebut belum pernah diaspal ataupun dihotmix sejak terbentukmnya lingkungan itu. Padahal jalan yang menghubungkan Salama dengan Tato dan Puskesmas atau RSUD Kota Bima itu sudah belasan tahun terbentuk. Bahkan pada moment Reses anggota DPRD Kota Bima Dapil Asakota sering diusulkan untuk perbaikan jalan tersebut, namun tidak ada realisasi. Pada Reses terakhir kemarinpun, masyarakat masih mengusulkan perbaikan jalan tersebut.
Walikota Bima saat ngopi bareng wartawan di Kantin yang berada di halaman Kantor Walikota. |
Saat itu Walikota Bima sedang minum kopi bersama sejumlah wartawan di halaman Kantor Walikota Bima, Usai Sholat jumat. Sejumlah pertanyaan dari wartawan ditujukan kepada Walikota yang selalu tampil sederhana itu. Salah satunya masalah jalan lingkunga.
"Berapa panjang jalan itu Abbie dan berapa lebarnya," Walikota balik bertanya kepada wartawan yang menanyakannya saat itu.
Setelah dijelaskan lebar dan panjang jalan dimaksud oleh wartawan, Walikota Bima langsung menelpon kepala dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU&PR) Kota Bima dan memerintahkan untuk memprioritaskan pengerjaan jalan tersebut tahun 2020.
"Pak Kadis, tolong jalan di lingkungan Salata RT.11 Kelurahan Jatiwangi yang panjangnya sekitar 1 KM diprioritaskan tahun 2020. Pak kadis turun cek dululah untuk memastikan panjangnya jalan itu, agar bisa langsung disiapkan perencanaan anggarannya," perintah Walikota Bima kepada Kadis PU PR dihadapan sejumlah wartawan saat menikmati kopi di kantin Mbak Sri, Jumat (11/10/2019).
Sejumlah wartawanpun mengapresiasi sikap Walikota Bima yang cepat merespon keinginan masyarakat. (KB-01)
Tidak ada komentar