Dandim Bima Pimpin Langsung Apel Pagi Sekaligus Pembagian Tugas Anggota di Lokasi TMMD - Kabar Bima - Portal Berita Bima Terbaru

Header Ads

Dandim Bima Pimpin Langsung Apel Pagi Sekaligus Pembagian Tugas Anggota di Lokasi TMMD

Bima, KB.- 14 Maret 2021

Komandan Kodim 1608 Bima, Letkol Inf Teuku Mustafa Kamal, pimpin langsung apel pagi sekaligus pembagian tugas anggota satgas TMMD ke 110 di lokasi. Selain melaksanakan rutinitas dimaksud, pihak TNI juga melakukan doa bersama sebelum sebelum menjalani aktivitas.

Dandim Bima Letkol Inf Teuku Mustafa Kamal pimpin apel pagi


Kendati itu, sudah semestinya diinstansi pemerintah manapun, terlebih di instansi militer, apel pagi wajib dilakukan setiap hari kerja ataupun pada setiap event kegiatan. 


Letkol Inf Teuku Mustafa Kamal saat memimpin apel pagi di lokasi TMMD mengatakan, apel pagi merupakan sarana pengecekan personel, penyampaian informasi penting sekaligus pembagian tugas bagi Satuan Tugas TMMD Reg ke 110.


"Ini adalah rutinitas yang menjadi kewajiban kita dalam bertugas," katanya.


Pada kegiatan itu, Dandim menegaskan bahwa apel pagi merupakan kewajiban seluruh personel yang tergabung dalam Satgas TMMD. Kegiatan yang dilaksanakan sebelum personil memulai bekerja itu sangat penting.



"Personil yang berhalangan tetap saja yang tidak tergabung dalam kegiatan pagi itu, karena setiap personil diwajibkan untuk ikut," ujarnya.


Terakhir kata dia, perhatikan segala sesuatu pada saat bekerja atau dalam hal selesaikan setiap program yang ada. "Utamakan keselamatan kerja dan hindari pelanggaran sekecil apapun," tutupnya sembari memimpin doa bersama.


Usai apel, dirinya berinteraksi dengan para tokoh setempat. Hal itu agar lebih dekat lagi hubungan bersama masyarakat terlebih tokoh.



Seperti tokoh agama, pemuda dan masyarakat umumnya. "Semoga adanya kegiatan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya dan di jaga bersama," imbuhnya. (KB-07)



Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.