Jembatan Jatibaru Kota Bima Sudah Mulai Dikerjakan - Kabar Bima - Portal Berita Bima Terbaru

Header Ads

Jembatan Jatibaru Kota Bima Sudah Mulai Dikerjakan

Kota Bima, KB.- Jembatan Penghubung Kota Bima dengan Kecamatan Ambalawi dan Kecamatan Wera Kabupaten Bima, Sempat terputus akibat banjir pada Desember tahun 2022 lalu. Jembatan  yang berlokasi di lingkungan Desa Kelurahan Jatibaru Kecamatan Asakota - Kota Bima itu kini sudah Mulai Dikerjakan. 



Di awal tahun 2023 kemarin, pemerintah Provinsi NTB melakukan proses lelang, dan dimenangkan oleh CV. Yuanita dengan penawaran terendah yakni sebesar Rp. 3.556.010.000.


Pelaksanaan proyek, Bambang yang dikonfirmasi media ini menjelaskan, sesuai dengan kontrak kerja yang ditandatangani pihaknya dengan Dinas PU Provinsi NTB, proyek pergantian jembatan Desa II Ruas Jalan Datuk Dibanta-BTS Kota dengan waktu pekerjaan selama 195 Hari. Proyek itu sudah mulai dikerjakan sejak bulan Juli Lalu. 


"Kita tandatangan kontrak kerja pada tanggal 6 Juli 2023, dan kita langsung mulai kerja, setelah peletakan batu pertama oleh Gubernur NTB pada tanggal 19 Juli,"jelas Bambang.


Menurutnya, hari Rabu besok akan dimulai proses penggalian pendasi, sehingga Hari Jumat rencananya akan dilakukan pengecoran tiang pancang. Mengenai progres pekerjaan dirinya memperkirakan sekitar 18 - 20 porsen.


Dirinya berharap tidak ada kendala dalam proses pengerjaan jembatan itu, terutama kendala cuaca. Sehingga jembatan tersebut bisa selesai dikerjakan tepat waktu. 


"Kita juga mohon maaf kepada pengguna jalan, jika selama proses kerja proyek ini menimbulkan ketidaknyamanan karena adanya debu atau gangguan lainnya," pintanya.  (KB-01)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.