Dua Oknum Anggota Dewan Merokok Saat Rapat Pembagian Komisi - Kabar Bima - Portal Berita Bima Terbaru

Header Ads

Dua Oknum Anggota Dewan Merokok Saat Rapat Pembagian Komisi

Bima, KB.- DPRD Kabupaten Bima akhirnya melengkapi Alat Kelengkapan Dewan (AKD). Yakni dengan menggelar rapat pembagian komisi, pada Kamis (31/10/2019).

Namun ada pandangan tak elok saat rapat berlangsung. Dua anggota dewan justeru asyik merokok saat Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bima, Muhammad Aminurlah SE, membacakan nama anggota masing-masing Komisi. Padahal dalam ruangan tersebut Full AC dan jelas ada larangan tidak boleh merokok dalam ruangan.

Berdasarkan pantauan langsung wartawan kabarbima.com, dou oknum tersebut diketahui Ir. Ahmad dan Mustaqim.

Selain itu, saat pembacaan nama-nama tiap komisi oleh wakil ketua DPRD, ada juga yang sibuk ngomong sendiri dan membelakangi pimpinan dewan dengan membalikkan kursinya.

Hingga berita ini dinaikan, Ketua DPRD Kabupaten Bima, Muhammad Putera Yandi tidak berhasil dimintai komentarnya terkait ulah oknum dewan saat rapat pembagian komisi tersebut. (KB-07)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.