Kajati NTB Dampingi Gubernur Kunker di Bima
Bima, KB. - Kamis (04/06/2020) Kajati NTB bapak Nanang Sigit Yulianto SH MH, hadir di Bima mendampingi Gubernur NTB dr. Zulkiflimansyah yang melaksanakan Kunjungan Kerja (kunker) di Wilayah Bima. Selain Kajati, Gubernur juga didampingi oleh Kapolda NTB Irjen Pol Muhammad Iqbal, Danrem 162/WB Kolonel Czi Ahmad Rizal Ramdhani.
Kunjungan kerja Gubernur NTB bersama unsur Forkopimda tersebut dalam rangka memantau situasi wilayah di Kota Bima dan Kab Bima pada massa penyebaran Covid19 serta pemberian bantuan atau santunan kepada Anak Yatim dan warga Miskin yang terkena dampak Penyebaran Covid19 di wilayah Bima.
Rombongan Gubernur NTB tiba di Bandara Sultan Muhammad Salahuddin Bima sekitar pukul 09.30 wib dan dijemput oleh Forkopimda Kota dan Kabupaten Bima.
Selanjutnya sekitar Pukul 09.40 Wita Rombongan Gubernur NTB menuju Mapolres Bima Kota mengikuti Apel gabungan TNI Polri.
Pada saat itu, Gubernur menyampaikan bahwa saat ini, Alhamdulillah Kota Bima akan menerapkan New Normal. " Kami kompak untuk amankan NTB ini dalam penanganan Covid19. Alhamdulillah Kota Bima Sudah bisa menerapkan New Normal. Semoga kekompakan ini bisa kita jaga,"ujar Gubernur.
Sementara Kapolda NTB menyampaikan harapan dan dukungan dari semua pihak agar bisa saling menguatkan dalam menjalankan tugas masing-masing. "Mari kita mengayomi masyarakat dan memecahkan masalah di dalam masyarakat dengan persuasif,"harapnya.
Danrem 162 / WB juga memaparkan bahwa kehadiran rombongan di Bima juga untuk bersilaturahmi serta mendukung dan memberikan semangat kepada TNI Polri serta masyarakat Bima untuk pencegahan Covid19.
"Kota Bima terbaik dalam penanganan Covid19 dan akan diprioritaskan akan dilakukan New Normal. TNI dan Polri harus solid dalam membantu rakyat dan jangan coba - coba menakuti dan menyakiti hati rakyat,"tegasnya mengingatkan.
Kajati NTB saat itu menyampaikan rasa syukur atas nikmat Allah sehingga kita bisa bertahan menghadapi wabah Covid19.
"Mari kita semangat dalam penanggulangan Covid19. Kota Bima akan dijadikan percontohan dalam penerapan New Normal,"sebutnya.
Kegiatan selanjutnya penyerahan tali asih berupa APD dan alat Olahraga oleh perwakilan dari TNI Polri. Kemudian rombongan menuju Panti Asuhan Nurul Mubin melakukan penyerahan bantuan Tali asih.
Pukul 10.40 Wita rombongan meninggalkan Panti Asuhan Nurul Mubin selanjutnya menuju Mapolres Bima untuk memberikan pengarahan kepada anggota Polres Bima dan pemberian Sembako kepada perwakilan TNI Polri.
Setelah meninggalkan Mapolres Bima, rombongan selanjutnya menuju Kantor Bupati Bima untuk melakukan pertemuan dengan tokoh masyarakat dan jajaran Forkopimda Kabupaten Bima.
Pada kesempatan itu, Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE menyampaikan bahwa saat ini situasi di wilayah Kabupaten Bima terpantau aman dan kondusif.
" Saat ini Kab Bima ada 21 kasus positif dan sisa 3 orang yang masih dirawat di RSUD Bima. Kami siap menerapkan New Normal. Kami juga akan menghadapi Pilkada Kabupaten Bima dan kami siap untuk melewati tahapan Pilkada. Kami perlu dukungan dari semua elemen untuk membangun daerah Bima,"harapnya.
Gubernur NTB menambahkan, bahwa Kita tidak boleh lengah namun perlu kita waspadai penyebaran Covid19.
"New Normal ini bukan berarti kita bisa beruforia, jangan sampai muncul Cluster baru sehingga kita berjuang dari awal lagi. Tenaga kesehatan kita sudah banyak yang terpapar akibat dampak Covid19 ini, sehingga kami datang kesini untuk memberikan semangat kepada rekan semua untuk berjuang melawan Covid19,"katanya.
"Kita termasuk Provinsi yang memiliki kelengkapan alat penanganan Covid19. Melonjaknya angka Positif Covid19 di NTB karena banyaknya warga yang kita periksa,"tambahnya.
Dampak Covid19 ini kita rasakan semua, namun kita harus kuatkan social security.
Sekitar Pukul 12.32 Wita kegiatan kunjungan kerja Gubernur NTB beserta Kapolda NTB, Danrem 162/WB dan Ka Kejati NTB di wilayah Bima selesai dengan aman dan tertib selanjutnya rombongan menuju Kabupaten Dompu. (KB-01)
Tidak ada komentar